Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Inilah Spesifikasi Printer Epson L360 yang Sangat Tangguh

Spesifikasi Printer Epson L360 - Printer Epson L360 merupakan printer yang terbukti tangguh dan keren. Hal ini penulis katakan karena telah membuktikannya sendiri betapa berkualitasnya printer Epson L360 ini.


Sangat Tangguh untuk Copy

Seperti kita tahu kalau printer Epson L360 merupakan printer all in one. Selain sangat berguna untuk mencetak dokumen, printer Epson L360 ini juga dapat digunakan untuk menscan, dan mengcopy dokumen baik berwarna maupun hitam putih.

Penulis yang tinggal di desa telah membuktikan betapa kuatnya printer Epson L360 ini. Hal ini dikarenakan di desa penulis tidak ada fotocopyan, sementara kebutuhan fotocopyan saat ini sangat tinggi terutama saat pencairan bantuan dari pemerintah.

Dalam sehari penulis pernah melayani fotocopyan menggunakan printer ini hingga 1400 lembaran lebih. Saat itu bahkan penulis tidak tidur, bekerja terus-terusan bersama printer Epson L360 selama hampir 24 jam. Hal ini dikarenakan saking banyaknya yang foto copy, dan mengantri akhirnya cara paling jitu terpaksa dokumen mereka diantrikan agar bisa digarap meski pun sampai malam hari.


Penulis pun bergantian dengan mertua, untuk tidur. Penulis tidur sekitar dua jaman kala itu dan setelah tidur tersebut kembali menggarap. Begitulah setiap ada pencairan bantuan dari pemerintah usaha penulis selalu ramai.

Alhamdulillahnya belum pernah printer ini mengalami kerusakan meskipun sering melakukan kerja berat. Pernah sekali namun hanya dengan head cleaning langsung bisa bekerja kembali. Dan juga pernah penulis pikir rusak namun ternyata bantalannya sudah penuh, dan ini bisa diatasi sendiri.


Sangat Memuaskan untuk Cetak Foto

,
Printer Epson L360 sangat memuaskan saat digunakan untuk mencetak foto. Warnanya yang begitu jernih membuat banyak customer yang sangat tertarik untuk mencetak foto di tempat penulis.

Kebutuhannya pun beraneka ragam mulai cetak foto acara sekolah, hajatan, kebutuhan melamar kerja dan lainnya. 

Printer L360 Sangat Cocok untuk Cetak Undangan

Isi ulang tintanya sangat mudah

Selain mencetak foto dan dokumen penulis sangat diuntungkan dengan bisnis percetakan undangan yang menggunaka printer Epson L360 ini.


Seperti sobat tahu kalau di desa cetak undangan itu sangat banyak perorangnya. Masyarakat mengudang setiap orang yang mereka kenal. Oleh karenya jumlah undangannya berfariatif ada yang pesan 300 bahkan hingga 2000 lembar. Keren kan. Dan proses pencetakannya penulis menggunakan printer Epson L360 ini.


Simak video di bawah ini untuk melihat bukti dari kehandalan Printer Epson L360



Spesifikasi Lengkap Printer Epson L360
Agar sobat dapat memahami lebih detail mengenai spesifikasi yang dimiliki printer Epson L360 ini. Silahkan sobat bisa melihat secara detailnya pada tabel di bawah ini :

Tabel Spesifikasi Lengkap Printer Epson L360

Model Printer Epson Epson L360
Fitur Printer Print,Scan,Copy
Jenis Printer Inkjet Printer Multifungsi
Teknologi On-demand ink jet (piezoelectric)
Tetesan Tinta terkecil 3pl
Resolusi Printer 5760 x 1440 dpi
Mode penghemat tinta Yes
Print Direction Bi-directional printing, Uni-directional printing
Nozzle Configuration 180 nozzles Black – 59 nozzles per colour (
Kecepatan cetak
Kecepatan cetak Printer ISO Black 9.2 ipm, Colour 5.4 ipm
Kecepatan cetak Draft mode 33 ppm, Colour 15 ppm
Kecepatan cetak Photo Draft 4 x 6 27 sec per photo (with Border)
Kecepatan cetak Photo Default 69 sec per photo (with Border)
Salin / Fotocopy
Kecepatan Salin Sekitar 5 detik Hitam/Putih – 10 detik warna
Ukuran Kertas Maksimal A4, letter
Jumlah Maks Salin (standalone) 20 halaman
Scan / memindai
Teknologi scan Flatbed Colour image scanner
Resolusi scan 1200 x 2400 dpi
Kecepatan scan hitam/warna 300 dpi sekitar 11 detik / 33 detik
Format hasil Scan BMP, JPEG, TIFF, PDF
bit depth Scanner Bit Depth (Colour) : 48-bit internal, 24-bit external
Scanner Bit Depth (Grayscale) : 16-bit internal, 8-bit external
Scanner Bit Depth (Black & White) : 16-bit internal, 1-bit external
Maksimum scan area 216 x 297 mm
Penanganan kertas
Jumlah Paper Tray (tempat kertas ) 1 Tempat masuk kertas
Kertas yang didukung A4, A5, A6, B5, 10 x 15 cm, 13 x 18 cm, 9 x 13 cm,
letter, Legal , Half Letter, 13 x 20 cm, 20 x 25 cm, Envelope.
Maksimal ukuran kertas 215.9×1117.6mm
Type kertas yang di dukung A4, B5, A6, DL, envelope
Maks kertas Masuk 100 lembar (A4) 20 lembar (kertas Foto)
Maks kertas keluar 30 lembar (A4) 10 lembar (kertas Foto)
Metode penarikan kertas Friction feed
Batas Pencetakan Sisi 3mm top, left, right, bottom
Power Consumption
Printer Operating 13 watt
Printer Sleep 0.8 watt
Printer Stabdby 3.8 watt
Printer off 0.3 watt
Rated Voltage AC 100 – 240V
Informasi Umum
Operating System Suport Windows 7 / 8 / 8.1 / 10, Mac OS X 10.6.8 or later OS X v10.8
Mountain Lion, OS X v10.9 Mavericks, OS X v10.10 Yosemite
Software –
Konektifitas Printer Hi Speed USB 2.0
Panel Pengoprasian Front Panel Button control
Ukuran printer 482 x 300 x 145 mm (panjang x lebar x tinggi)
Berat Printer 4.4 kg
Garansi Resmi Printer 2 Tahun (30.000 halaman)

Referensi : blogprinter.net

Nah itulah sobat ulasan lengkap mengenai printer Epson L360 ini. Besar harapan penulis tulisan ini akan sangat berguna dan menginspirasi sobat semuanya.

Post a Comment for "Inilah Spesifikasi Printer Epson L360 yang Sangat Tangguh"