Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ini Daftar 11 Gubernur Baru Hasil Quick Count, Bukti Rakyat Indonesia Tidak Mau Ganti Presiden


Beritaterheboh.com -  Ketua Umum PPP M Romahurmuziy mengaku bersyukur atas keunggulan tiga pasangan yang diusungnya di pilkada provinsi yang berlangsung di Pulau Jawa. Sebagaimana dilansir semua hitung cepat, Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum unggul di Jawa Barat, Ganjar Pranowo-Taj Yasin menang di Jawa Tengah, dan Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak unggul di Jawa Timur.

Khusus untuk Pilkada Jabar, Rommy menyebut kemenangan pasangan Rindu (Ridwan-Uu) membuktikan bahwa warga tidak menginginkan adanya pergantian presiden. Sebagaimana diketahui, salah satu pasangan, yaitu Sudrajat-Ahmad Syaikhu, dalam kampanye selalu mengusung jargon ganti presiden. 

Namun, dalam semua hitung cepat, pasangan yang diusung Gerindra dan PKS ini hanya memperoleh suara sekitar 29 persen. Pasangan Sudrajat-Syaikhu pada salah satu debat publik secara terus terang malah pernah membawa kaus #2019GantiPresiden, yang terbukti tidak membuat mereka menang dalam Pilkada Jabar ini.


"Kemenangan Rindu di Pilkada Jabar membuktikan bahwa masyarakat tidak menginginkan adanya pergantian presiden pada 2019 sebagaimana yang dikampanyekan salah satu calon di pilkada," ujarnya.

Rommy menyebut, dengan kemenangan Rindu ini, warga Jabar pada khususnya dan Indonesia pada umumnya menginginkan Joko Widodo tetap menjadi presiden pada Pemilu 2019. Sebab, pasangan Rindu, baik itu Ridwan maupun Uu, sejak awal memang selalu menyebutkan bahwa mereka akan tetap mendukung Jokowi. Semua partai pengusungnya pun, yaitu PPP, NasDem, Hanura, dan PKB, masuk dalam koalisi Jokowi.



Berikut daftar calon gubernur-calon wakil gubernur yang menang di quick count.

Berdasarkan data dari lembaga survei LSI Denny JA dan SMRC, sudah ada 11 pasangan calon yang menang di masing-masing provinsi. Pilkada serentak 2018 ini melibatkan 17 provinsi.


"Selamat datang gubernur baru," ujar founder LSI, Denny JA, Rabu (27/6/2018).


Berikut daftar calon gubernur-calon wakil gubernur yang menang Pilkada 2018 versi quick count LSI Denny JA dan partai pengusungnya (berdasarkan data KPU):

Jabar: Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum (Pengusung: PPP, PKB, Hanura, NasDem)
Jatim: Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak Pengusung: Demokrat, NasDem, PAN, PPP, Golkar, Hanura)
Jateng: Ganjar Pranowo-Taj Yasin (Pengusung: PDIP, Demokrat, PPP, dan NasDem)
Sumsel: Herman Deru-Mawardi Yahya (Pengusung: PAN, Hanura, NasDem)
Lampung: Arinal Djunaidi-Chusnunia Chalim (Golkar, PAN, PKB) 

Sementara koalisi partai pengusung tema Ganti Presiden yaitu Gerindra dan PKS justru hanya menang di 2 propinsi yaitu:
Kaltim: Isran Noor-Hadi Mulyadi (Pengusung: PKS, PAN, Gerindra)
NTB: Zulkifliemansyah-Siti Rohmi Djalilah (Pengusung: PKS, Demokrat)

Propinsi lainnya Gerindra dan PKS menang tetapi itu pun bermitra koalisi dengan parpol pendukung pemerintah
Sumut: Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah (Pengusung: Gerindra, PKS, PAN, NasDem, Hanura, Golkar)
Kalbar: Sutarmidji-Ria Nosan (Pengusung: NasDem, Golkar, PKS, PKB, Hanura)
Sulsel: Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman (Pengusung: PDIP, PAN, PKS)
Maluku: Murad Ismail-Barnabas Orno (Pengusung: Hanura, Gerindra, PAN, PKPI, PPP, PKB, PDIP, NasDem)

Berikut daftar calon gubernur-calon wakil gubernur yang menang Pilkada 2018 versi quick count SMRC dan partai pengusungnya (berdasarkan data KPU):


(Beritaterheboh.com, source: detik.com)

Post a Comment for "Ini Daftar 11 Gubernur Baru Hasil Quick Count, Bukti Rakyat Indonesia Tidak Mau Ganti Presiden"