Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

18+ Peluang Usaha di Desa yang Sudah Terbukti Menguntungkan


Sebenarnya ada banyak peluang usaha di desa yang menjanjikan sukses. Namun berdasarkan pengamatan, dan merasakan sendiri berwirausaha di desa, maka berbagai peluang yang akan penulis jelaskan ini, adalah yang sangat patut untuk sobat pilih. Hal ini karena peluang untuk meraih sukses darinya sangat terbuka lebar.

Saking banyaknya peluang usaha di desa yang menjajikan saya pribadi melakukan beberapa kegiatan usaha sekaligus, Alhamdulillahnya semua usaha yang dijalankan saling mendukung. Adapun usaha yang penuli lakukan diantaranya yaitu berani, buka usaha percetakan, konter pulsa, hingga menjadi seorang blogger dan YouTuber.

Diawal lulus studi, memang mayoritas anak muda di desa penulis pergi ke kota untuk mencari kerja di sana. Namun setelah menikah, ternyata tidak sedikit yang merasa tidak nyaman terus-terusan berkerja di kota. Selain kebutuhan hidup yang tinggi, kebersamaan bersama keluarga ternyata memang tidak bisa dikalahkan oleh nilai materi.

Semula memang tidak sedikit yang ragu apakah ada peluang usaha di desa yang menguntungkan, namun setelah banyak yang telah membuktikannya, tidak sedikit yang akhirnya lebih memilih membuka usaha di desa, sekalipun sebelumnya merupakan seorang karyawan di sebuah perusahaan bonafit. Memang mayoritas orang baru akan tergerak jika sudah ada bukti.

Baca Juga : Cara Seorang Karyawan Memulai Usaha Sendiri Agar Cepat Berhasil dan Sukses

Jadi jika sobat juga memiliki niat membuka usaha di desa, tentu seharusnya juga semakin optimis. Apalagi sebenarnya peluang usaha yang memang masih sangat terbuka lebar itu ya di desa.

Selain memiliki niat yang kuat, kita juga memang harus memiliki perencanaan yang matang dalam memutuskan untuk mendirikan sebuah usaha. Dengan hal ini, maka peluang untuk semakin cepat meraih kesuksesan pun makin terbuka lebar.Namun demikian, tidak sedikit pula yang bingung hendak menjalani bisnis apa, sehingga bisa tepat dan cepat menguntungkan.  Oleh karena itu, dari sekian banyak jenis usaha yang bisa dilakukan, sobat juga harus memiliki pedoman yang tepat sebagai referensi usaha.

Baca : 6 Inspirasi Bisnis Sesuai Karakter Anda Agar Semakin Cepat Sukses

Bagi sobat yang membutuhkan inspirasi ide peluang usaha di desa, berikut kami berikan referensinya.

1. Bertani



Hamparan sawah yang masih terbentang luas sangat berbeda dengan di kota yang mayoritas sudah berubah menjadi gedung bertingkat. Penulis pribadi adalah salah satu orang yang sangat senang menggeluti bisnis ini, selain meneruskan pekerjaan orang tua, menjadi petani memang mengasikan dan yang terpenting tentu saja menghasilkan.

Di desa penulis sendiri tak sedikit loh petani yang sekali panen menghasilkan puluhan hingga ratusan juta dari bertani. Karena penulis tinggal di wilayah Kabupaten Brebes tentu tahu dong tanaman utama yang ditanam. Tapi bukan hanya bawang loh, cabe juga sangat menghasilkan. Biasanya lahan yang digunakan untuk bawang, juga kami gunakan untuk menanam cabe atau pun jagung, jadi penghasilannya bisa doubel.

Alhamdulillah penulis menuliskan ini juga bukan tanpa bukti, meski memang terkadang ada gangguan hama yang mengganggu, tapi setidaknya penulis sudah sering merasakan gurihnya uang dari hasil pertanian. Penulis masih ingat pertama kali berkebun hanya dapat 15 jutaan, beranjak tanaman kedua 25 juta, dan yang ketiga 45 juta, dan insya Allah yakin hasilnya akan terus bertambah. Sebab memang penulis selalu berprinsip bahwa setiap usaha apapun yang kita lakukan haruslah selalu mengalami perkembangan setiap waktunya, yang berarti selain meingkatkan kerja kita juga harus meningkatkan modal untuk memperluas tanaman, dan membiayai pekerja tentunya.Dengan hasil pertanian maka kita bisa juga akhirnya mengembangkan usaha kita yang lain, seperti warung kelontong, dan lain sebagainya.

Luasnya sawah yang ada tidak perlu membuat sobat risau ketika hendak memulai usaha ini, sebab sekali pun belum memiliki lahan sendiri tidak sulit untuk kita menyewa lahan dari para petani. Intinya niat yang kuat, kerja keras dan cerdas, insya Allah berhasil.

2. Berternak Kerbau

Berternak memang merupakan salah satu usaha potensial di desa, hal ini karena banyaknya hamparan tanah yang luas, juga membuat kita lebih mudah untuk mendapatkan pakan. Salah satu beternak yang juga menghasilkan adalah kerbau. Harganya yang tinggi juga akan membuat kita lebih mudah untuk mendapatkan penghasilan tinggi, khususnya ketika kita bisa membudayakan dengan baik.

Dalam beternak biasanya masyarakat di desa penulis menjadikannya sebagai usaha sampingan, selain pekerjaan mereka yang utamanya, baik itu sebagai petani, guru, sopir, dan lainnya,

3. Bertenak Sapi

Penulis masih ingat ketika duduk dibangku sekolah dasar, orang tua penulis membeli satu ekor sapi. Seiring berjalannya waktu, sapi-sapi tersebut akhirnya terus bertambah dan Alhamdulillah ketika itu sampai bisa membeli sepeda motor. Beternak sapi sepertinya memang merupakan salah satu jenis pekerjaan yang sangat digemari orang-orang desa, begitupun dengan keluarga besar penulis.

Orang tua, paman, hingga kakek, mayoritas pernah beternak sapi. Dari hasilnya selain bisa memenuhi kebutuhan pokok, tak sedikit pula yang bisa menjadi perantara biaya untuk membuatkan rumah untuk anak-anaknya.

4. Berternak Kambing


Berternak kamibing juga merupakan usaha potensial di desa, penulis sendiri pernah berternak hewan ini. Jumlah anaknya yang bisa 2 atau 3 dalam sekali melahirkan adalah salah satu gairah sendiri, apalagi satu ekor betina mayoritas melahirkan dua kali pertahunnya. Jadi dengan 10 ekor kambing betina saja, dalam satu tahun kambing sobat bisa bertambah 40 atau 60 ekor, sangat menggiurkan bukan?

Jadi jika sobat memiliki hobi dibidang peternakan tidak ada salahnya untuk mencoba bisnis ini. Akan lebih baik lagi jika sobat memiliki lahan yang banyak. Selain bisa digunakan untuk medirikan kandang yang luas, sobat juga bisa memanfaatkan lahan yang dimiiki untuk menanam berbagai tanaman pakan kambing. Jika memungkinkan sobat juga bisa membuat makan permentasi, hal ini sangat membantu ketika persediaan pakan mulai terbatas, atau jumlah ternak sobat sudah sangat banyak. Jika digeluti dengan baik, berternak kambing juga bisa menjadi usaha paling sukses di desa.

5. Beternak Ayam Kampung

Biasanya masyarakat hanya menjadikan ayam kampung hanya sebagai piaraan saja, padahal jika digeluti ini juga bisa menjadi usaha paling sukses di desa. Daging dan ayam kampung selain lebih mahal, juga banyak juga digemari. Rasanya yang lezat, bergizi, dan memiliki karakter tersendiri membuatnya banyak digemari orang.

Jika sobat mau menjadikan ayam kampung sebagai usaha, tentu bisa menjadi bisnis yang laku setiap hari, sebab dengannya selain bisa dijual langsung ke masyarakat, sobat juga bisa menjadi suplayer bagi para pelaku usaha, seperti warung makan, restoran dan lain sebagainya. Jika sobat juga memiliki usaha kuliner dibidang pengolahan ayam, tentu ini juga semakin menjadikan ini menjadi usaha yang menjanjikan di masa depan.

6. Beternak Ayam Boiler

Jangan salah, usaha ayam boiler juga pernah penulis lakukan. Saat itu penulis masih kuliah, jadi tujuannya untuk membiayai kuliah. Namun karena belum memiliki lahan, akhirnya hanya berjalan dua kali.

Namun demikian dari pengalaman tersebut, penulis juga bisa menyimpulkan bahwa berternak ayam boiler merupakan usaha potensial di desa. Betapa tidak, hanya dengan waktu kurang 2 bulan kita sudah bisa memanen hasilnya. Ayam DOC yang sangat kecil, menjadi sangat besar dan siap jual ke pasaran hanya dalam waktu yang menurut penulis sangat cepat,.

Agar ini menjadi usaha yang menjanjikan di masa depan, penulis sangat menyarankan sobat memiliki lahan khusus untuk membuat kandang yang tentu saja jauh dari pemukiman. Selain itu, disarankan sobat bekerja sama dengan perusahaan sehingga bisa beternak dalam jumlah yang lebih banyak, serta lebih mudah dalam mendapatkan DOC, makanan ayam, vaksin, hingga dalam menjualnya.

7. Usaha Warung Kelontong

Bukan rahasia lagi jika usaha warung kelontong, merupakan bisnis yang laku setiap hari, baik di kota maupun di desa. Sebagai warung yang menyediakan kebutuhan pokok, dan lainnya, tentu bukanlah hal yang sulit untuk mendapatkan banyak customer setiap harinya.

Menurut penulis, usaha warung kelontong didesa lebih berpotensi dibandingkan di kota. Hal ini karena di desa tidak ada banyak pasar-pasar atau warung modern seperti halnya di kota.

8. Usaha Konter Pulsa

Pulsa merupakan kebutuhan bagi banyak orang, bahkan saat ini pulsa dan kuota internet sudah hampir menjadi kebutuhan pokok sebagian orang. Saat ini hp bukanlah barang mewah lagi, tidak hanya di kota masyarakat di desa juga sudah banyak yang menggunakannya. Bahan penggunannya sudah tak megenal usia lagi, mulai dari remaja, dewasa, orang tua, hingga yang memprihatinkan banyak sekali anak-anak yang masih kecil sudah memilikinya.

Fakta ini, tentu membuat usaha konter pulsa merupakan peluang usaha di desa berkembang, sebab denganya selain bisa meenuhi kebutuhan pulsa, usaha ini juga bisa memenuhi kebutuhan, token listrik, dan kuota internet yang semakin dibutuhkan bagi banyak orang.

Baca Juga : Cara Jualan Pulsa, Modal Minim Untung Berlimpah yang Terbukti Berhasil

Menariknya lagi, usaha jual pulsa sekarang juga bisa melakukan tranasaksi lain seperti pembayaran BPJS Kesehatan, tagihan listrik bulanan, dan pembayaran lainnya. Agar usaha sobat semakin berkembang, sebaiknya juga menjual handphone dan berbagai aksesorisnya.

9. Usaha BRI Link

Menjadi agen BRI Link adalah sebuah peluang usaha di desa yang sangat menjanjikan, bahkan sekalipun dijadikan sebagai usaha di daerah sepi. Seperti kita tahu, saat ini banyak masyarakat yang mulai membutuhkan jasa bank, mulai dari transfer anak yang sekolah, hingga pencairan bantuan pemerintah. Dengan sobat menjadi agen BRI Link maka selain bisa memudahkan mereka mendapatkan jasa perbankan, penghasilan besar juga bisa sobat dapatkan.

10. Usaha Foto Copy dan Percetakan

Bukan hanya di kota, di desa usaha foto copy juga bisa menjadi bisnis yang laku setiap hari. Anak-anak sekolah, ataupun masyarakat tidak sedikit sekarang yang sudah sangat membutuhkan jasa ini.
Selain foto copy, di sini sobat juga tentu bisa menjual berbagai ATK dan lainnya. Selain itu, sangat disarankan juga agar sobaat membuka jasa percetakan.

Baca Juga : Cara Membuka Usaha Percetakan Hanya dengan Modal 2 Juta yang Terbukti Berhasil

Omset yang penulis dapatkan dari bisnis ini juga cukup menjanjikan, apalagi jika musim hajatan. Tak jarang laba dari hasil cetak undangan dan foto bisa cukup untuk keperluan jalan-jalan bersama keluarga. Karena kerja juga butuh hiburan agar hati dan pikiran kita bisa fresh kembali.

11. Usaha Pertamini 

Kendaraan bermotor saat ini sudah sangat banyak yang memiliki, bukan hanya sepeda motor bahkan tak sedikit masyarakat yang juga memiliki mobil pribadi. Selain itu berbagai peralatan lain seperti traktor, mesin pompa air untuk mengairi sawah, mesin gilingan jagung, dan lainnya juga semakin menambah tingkat kebutuhan akan bahan bakar minyak. Oleh karena itu, tak berlebihan jika berjualan bbm merupakan salah satu usaha potensial di desa .

Bahkan ini bisa menjadi bisnis yang laku setiap hari, hal ini karena selain untuk kebutuhan kerja, tidak sedikit dari anak-anak sekolah yang juga menggunakan sepeda motor sebagai alat transportasinya.

12. Usaha Mainan Anak


Menjual mainan anak-anak nampaknya merupakan usaha unik, sebab belum banyak orang yang menggelutinya. Padahal jika kita kaji dengan baik, ini juga merupakan sebuah bisnis yang laku setiap hari, dan memiliki nilai omset tinggi,

Kita semua pernah mengalami masa anak-anak, jadi tentu paham betul bagaimana di masa-masa itu kita memandang mainan, dan cara kita untuk bisa mendapatkan mainan tersebut kala itu. Hampir dipastikan jika setiap tahunnya, kelahiran bayi tidak akan pernah abbsen di suatu wilayah. Bahkan dalam hitungan bulan bisa beberapa bayi lahir ke dunia secara bersamaan, ini berarti bukti jika bisnis ini takan padam di makan zaman, sebab akan selalu ada calon customer yang akan membelinya.

Berada di lokasi strategis, ditambah dekat dengang Taman Kanak-Kanak, dan Sekolah Dasr, tentu akan membuat bisnis ini semakin laku.

13. Usaha Kuliner

Makanan adalah salah satu kebutuhan pokok makhluk hidup, tanpa terkecuali manusia. Tingginya tingkat kebutuhan makanan, membuat usaha kuliner menjadi sebuah bisnis yang laku setiap hari. Ditambah lagi, saat ini banyak masyarakat sibuk dan sangat menyukai sesuatu yang praktis, instan dan tidak perlu repot.

Setidaknya dengan memiliki usaha kuliner, maka masyarakat sekitar akan memiliki referensi sehingga menjadikan usaha kita sebagai tempat mereka membeli makanan. Selain untuk kebutuhan keluarga, masyarakat yang memiliki pekerja seperti di sawah, dan lainnya, tentu akan lebih banyak lagi membutuhkan hasil olahan makanan kita. Oleh karena itu, tentu jika digeluti dengan baik untuk mendapatkan banyak keuntungan dari usaha ini bukanlah hal yang sulit.

14. Usaha Konveksi

Peluang usaha di desa berkembang berikutnya adalah usaha konveksi. Seperti kita tahu, pakaian merupakan salah satu kebutuhan pokok, namun bukan itu saja gaya hidup masyarakat juga semakin membuat jenis usaha ini makin potensial.

Pembuatan kostum organisasi, dan berbagai adat seperti adat pernikahan biasanya sangat membutuhkan jasa konveksi ini. Terlebih lagi, bagi mereka yang menginginkan pakaian yang pas dengan sesuai keinginan, biasanya lebih memilih menggunakan jasa konveksi untuk kebutuhan pakaiannya. Jadi jika sobat memiliki keterampilan di bidang ini, tentu tepat sekali jika segera membuka usaha konveksi.

15. Usaha Sewa Kebutuhan Hajatan Paket Lengkap

Usaha potensial di desa berikutnya adalah usaha sewa kebutuhan hajatan lengkap. Dalam satu tahun, ada beberapa musim hajatan yang dilakukan oleh masyarakat, baik khitanan, nikahan, maupun lainnya. Memiliki tenda keperluan hajat, panggung, dan lainnya tentu merupakan potensi luar biasa.

Selain bisa ditambah dengan jasa cetak undangan, penghasilan yang luar biasa juga dapat sobat dapatkan dari usaha rias pengantin. Dalam satu riasan, di desa penulis sendiri masyarakat rela membayar mahal, mulai dari 7 juta hingga sampai 15 juta tergantung kualitas yang dipilih. Seorang sahabat istri penulis, dalam sehari bisa merias di tiga tempat dengan desa berbeda. Dengan kualitas yang tinggi, ditambah kuatnya promosi media sosial untuk sukses dibidang apapun memang semakin terasa lebih mudah.

16. Usaha Alat Pertanian


Seperti kita tahu, mayoritas penduduk di desa berprofesi sebagai petani. Hal ini tentu membuat jualan kebutuhan petani menjadi usaha potensial di desa. Akan lebih menguntungkan lagi, jika sobat juga memilki ladang sendiri, sehingga akan memiliki omset ganda.

Selain menjual pupuk, dan pestisida, sobat juga bisa menjual berbagai perlengkapan para petani. Mulai dari tangki penyemprot pestida, ember corong kebutuhan menyiram tanaman, dan lainnya. Semakin lengkap produk yang sobat jual, maka semakin mudah menjadikan toko sobat sebagai referensi utama para petani..

17. Usaha Jualan Online

Bagi sobat yang tinggal di desa yang sepi, tak perlu khawatir akan masalah menadpatkan customer. Tingginya minat masyarakat terhadap dunia internet, membuat sobat tetap bisa usaha di daerah sepi, Salah satu usaha yang bisa sobat lakukan yaitu dengan berjualan online.

Dengan berjualan secara online, maka costmoer sobat tak terbatas wilayah lagi. Selama seseorang bisa mengakes internet, selama itu pula ia sangat berpotenis untuk menjadi customer sobat berikutnya.

18. Jadi Blogger

Apakah saat ini sobat sedang mencari peluang usaha 2019 yang menjajikan ? Jika ia maka menjadi blogger lah salah satunya. Di desa ini mungkin merupakan salah satu usaha unik, sebab sobat hanya cukup berdiam diri di rumah namun bisa mendapatkan uang jutaan rupiah tiap bulannya, dan Alhamdulillah penulis sudah membuktikan hal ini.

Bahkan di Jawa Tengah, tepatya di kampung Jl. Serayu Raya, Desa Menowo, Kecaatan Kedungsari, Magelang, Jawa Tengah, mayoritas anak-anak muda di sana menjadi seorang blogger, sehingga setiap harinya mereka tidak melalui dengan nongkrong-nongkrong tanpa hasil, namun menggunakan laptop dan smartphone mereka untuk menulis di blognya masing-masing.

Dengan banyaknya para pemuda yang memiliki website atau blog, tak ayal kemudian kampung ini pun dinamakan kamupung blogger. Menjadi blogger memang merupakan salah satu peluang usaha yang menjajikan di masa depan. Bahkan seorang Eka Lesmana yang hanya lulusan SMP pun, bisa mendapatkan penghasilaana puluhan hingga ratusan juta rupiah tiap bulannya.

Baca Juga : 6 Aplikasi Android untuk Memudahkan Aktivitas Ngeblog Menggunakan HP

Menariknya lagim bagi sobat yang hanya memiliki smartphone pun sudah bisa loh membuat blog, bahkan free tanpa dipungut biaya, selain biaya membeli kuota internet tentunya,

19. Jadi YouTuber

Siapa yang tak kenal Atta Halillintar, Yudist Ardana, dan lainnya. Mereka adalah anak-anak muda kreatif yang telah meraih kesukesan gemilang dengan menjadi seorang YouTuber. Tingginnya respon masyarakat terhadap YouTube memang menjadi daya tarik sednir.Tak ayal,banyak para selebriti pun yang akhirnya menggeluti bidang ini, sebab ini memang salah satu usaha yang menjanjikan di masa depan.

Jadi bagi sobat yang sedang mencari peluang usaha 2019, menjadi YouTuber adalah salah satu pilihannya. Baca : 4 Peluang Usaha Menjajikan di Tahun 2019 yang Bisa Membuatmu Cepat Kaya

Demikian pembahasn mengenai peluang usaha di desa yang terbukti menguntungkan. Semoga bermanfaar, khususnya bagi sobat Membangun Isnpirasi. Peluang usaha di desa berkembang, usaha potensial di desa, usaha di daerah sepi, usaha unik di desa, usaha paling sukses di desa, usaha yang menjanjikan di masa depan, peluang usaha 2019, bisnis yang laku setiap hari.

Post a Comment for "18+ Peluang Usaha di Desa yang Sudah Terbukti Menguntungkan"