Wow...Luar Biasa! Ratusan Mahasiswa di Jabar Deklarasi Dukung Jokowi-Ma’ruf Amin. Alasannya Bikin Kagum
Beritaterheboh.com - Mahasiswa yang tergabung dalam Forum Komunikasi Mahasiswa Bandung (FKMB) menggelar deklarasi dukungan kepada pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin.
Ketua Umum FKMB Gantira Alvindy Pratama mengatakan, dukungan FKMB kepada Jokowi - Ma’ruf Amin di ajang Pilpres 2019 adalah sebagai upaya agar suara mahasiswa bisa kembali diperhitungkan.
"Kalau kita bicara tentang status mahasiswa dalam kampus memang kita harus independen dan tidak terpolarisasi oleh kepentingan politik apapun. Tapi, sebagai ruang aktualisasi di luar kampus penting masuk ke ruang politik,” kata Gantira, Sabtu (8/12/2018) malam.
Gantira menambahkan, sikap FKMB tidak serta merta mencederai marwah perjuangan mahasiswa. Menurut dia, dengan cara masuk ke sistem politik ini, mahasiswa memiliki akses lebih luas bagi masyarakat untuk mengkritik pemerintahan.
Untuk itu, dia berharap pasangan yang diusung yakni Jokowi-Ma'ruf Amin bisa memimpin kembali negeri ini.
"Karena kondisi hari ini mengharuskan mengkritisi pemerintah dan memberikan input kepada pemerintah dengan cara masuk ke dalam sistem,” jelasnya.
Dengan, kata lain, tambah Gantira, dukungan ini menjadi cara lain bagi mahasiswa dalam rangka menjalankan perannya membela kepentingan rakyat, sehingga tidak perlu mengandalkan lagi unjuk rasa memenuhi jalanan.
"Kalau kita mendukung salah satu pasangan calon, dengan kita di dalamnya suara kita membawa aspirasi masyarakat lebih didengar lagi. Jadi tidak perlu berteriak di luar, tapi dari dalam memberikan input dan mengawal output dari pemerintah itu sendiri," terangnya.
Sementara itu, Gantira menjelaskan alasan FKMB memberikan dukungan kepada Jokowi-Ma'ruf. Menurut dia, selama memimpin Indonesia selama hampir lima tahun, sepak terjang Jokowi dinilai sudah memberikan bukti nyata terutama dalam penyediaan infrastruktur.
Pembangunan infrastruktur yang dilakukan masa pemerintahan Jokowi, kata Gantira, dinilainya telah berdampak besar bagi perkembangan Indonesia.
Untuk itu, dia berharap Jokowi di masa kepempinan berikutnya apabila kembali terpilih sebagai pemenang dalam ajang Pilpres 2019, bisa melanjutkan pembangunan infrastruktur yang diyakini bisa menjadi tonggak peningkatan ekonomi masyarakat.
"Ini tidak serta merta deklarasi dukungan kepada salah satu pasangan calon presiden, tapi melakukan kajian mendalam dari fakta dan bukti yang ada, bahwa memang pemerintahan Jokowi berhasil membangun Indonesia. Ini poin penting infrastruktur ini kelak akan terasa baik jangka pendek atau panjang ini akan membantu pertumbuhan perekonomian sangat signifikan," tuturnya.
Gantira mengklaim dukungan FKMB yang digerakan oleh simpul mahasiswa di kampus-kampus di kawasan Bandung Raya memiliki jaringan ribuan orang di sejumlah perguruan tinggi dan universitas besar yang akan bergerak memenangkan Jokowi-Ma’ruf Amin di wilayah Jawa Barat.
"Berbagai perguruan tinggi se-Bandung Raya, kalau dari data kami ada sekitar 11 perguruan tinggi, di antaranya UIN, Unpad, IPDN, UPI, Uninus, Unpas, Unisba, Itenas, Unikom dan lain-lain. Sekarang 300 orang hanya perwakilan saja, seratusan orang dari beberapa kampus aja mengingat tempat dan waktu terbatas, tapi jaringan kita di Bandung Raya 2.500-3. 000 orang," tandasnya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ratusan Mahasiswa di Jabar Deklarasi Dukung Jokowi-Ma’ruf Amin"
Post a Comment for "Wow...Luar Biasa! Ratusan Mahasiswa di Jabar Deklarasi Dukung Jokowi-Ma’ruf Amin. Alasannya Bikin Kagum"