Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Metal Gear Solid Peace Walker, Game TPS Action terbaik yang pernah rilis di PSP



androidgamegratisan.blogspot.com

Untuk penggemar game stealth masa kini saya sangat merekomendasikan game ini. Serial MGS memang sangat menarik untuk di bahas dan share. Dengan grafis yang sangat bagus, cerita spionase yang penuh intrik, dan gameplay yang sangat seru. Fix game ini adalah salah satu game terbaik yang pernah rilis di PSP. 

Berbeda dari MGS 3 yang dulu saya mainkan di PS2 dengan sudut pandang dari atas. Serinya kali ini punya sudut pandang dari punggung karakter, jadi lebih mudah untuk mengintai musuh. Serta sepertinya mempunyai gameplay yang di permudah, karena unsur survivalnya di hilangkan untuk seri PSPnya ini. Jadi bisa di katakan ini adalah pure game TPS stealth action.

Lagi-lagi untuk urusan kontrol pandangan kamera/ aim dilakukan dengan tombol kotak dan kawan-kawannya. Bukanlah hal yang aneh bagi saya setelah memainkan game Call of Duty kemarin, jadi malah lebih mudah sih. Cuman yang terbiasa main serial MGS di konsol PS2/ PS3 perlu sedikit membiasakan diri. Apalagi untuk menembak, selain menggunakan tombol R, kita memerlukan tombol L untuk mengarahkan senjata. 

Hal yang mungkin ribet jika mainnya memakai emu PPSSPP di HP. Tapi seperti biasa, hal seperti ini bisa di siasati dengan memanfaatkan fitur mengganti tombol volume dengan tombol L. Kemudian ada beberapa pilihan tipe kontrol, jadi kalau tidak cocok dengan kontrol defaultnya, bisa pilih kontrol yang lainnya. Atau kalau ga mau ribet sih bisa pake gamepad. Fungsikan juga analog kanan untuk pengaturan kamera agar pengalaman gameplay layaknya sebuah game konsol. Kayanya untuk urusan kontrol tidak ada masalah karena tetap bisa kita buat senyaman yang kita inginkan sesuai kondisinya.

Stealth??! Itu berarti kita harus bergerak dalam kesenyapan. Dan Snake memang seorang prajurit yang sudah terlatih untuk menyusup ke area musuh tanpa terdeteksi. Bergerak perlahan adalah hal wajib di lakukan. Layaknya di dunia nyata, stealth secara langsung para musuh lebih di sarankan dari pada menggunakan senjata berat. Itu karena senjata semacam AK47 akan menghasilkan bunyi nyaring yang akan memancing musuh lainnya untuk waspada. 

Pakai pistol bius dengan peredam suara juga bisa sih, namun cara ini juga sulit jika musuhnya menghadap ke arah jalur tempat kita akan lewat. Karena pistol bius punya jarak tembak yang pendek dan pelurunya sangat terbatas guys. Sepertinya ada situasi tertentu dimana kita akan memakai pistol ini. Tapi jangan anggap senjata berat tidak berguna ya. Soalnya di serial ini ada boss musuh yang menunggu kita di tiap chapternya. Jadi di sinilah senjata berat ini akan kita perlukan.

Tutorialnya keren euy! Dan kali ini Snake bisa
mengeksekusi 3 musuh secara bersamaan dengan
 pertempuran tangan kosong
androidgamegratisan.blogspot.com
Grafis jangan di tanya! Jamin bagus deh
androidgamegratisan.blogspot.com
androidgamegratisan.blogspot.com
androidgamegratisan.blogspot.com
Tidak terdeteksi, itulah hal yang harus Snake
lakukan selama misi. Tapi tidak jarang
 juga dia harus berhadapan secara frontal
 karena beberapa musuh yang tangguh, karena itu
adalah bos musuh dan memang ceritanya demikian
androidgamegratisan.blogspot.com
androidgamegratisan.blogspot.com
Rata-rata musuh sih di buat pingsan atau tertidur.
Tapi tergantung playernya juga sih, karena
melumpuhkan atau menghabisi musuh adalah pilihan
Metal Gear Solid Peace Walker (USA)
 
Iso
1.4GB
by androidgamegratisan.blogspot.com
 Disable Adblock!!! So Download Links Can Appear
Matikan Adblock!!! Agar links download terlihat

Petunjuk...!!!
  1. Download
  2. Extrak file "zip" nya dengan winrar/zip (kalo tidak punya pc, teman-teman bisa memakai aplikasi android dengan memasangnya dari >>> Playstore <<< atau instal file apknya dengan >>> Zarchiever Pro <<< )
  3. Mainkan dengan emulator PPSSPP.
  4. Sebelum main ada baiknya ram di perlonggar agar emulator ini berjalan lebih smooth.
  5. Selamat memainkan gamenya guys......
Akhir kata, terima kasih telah mengunjungi Blog saya yang masih cupu ini.... hehehe

Post a Comment for "Metal Gear Solid Peace Walker, Game TPS Action terbaik yang pernah rilis di PSP"