Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mendaftar di Blockhain

Cara Mendaftar di Blockhain


Halo semuanya, bertemu lagi dengan saya. Kali ini saya akan memberikan tips tutorial cara mendaftar di wallet Blockchain. Sebelumnya kamu harus tau Blockchain itu apa.

Blockchain adalah dompet bitcoin cryptocurrency dan block explorer service. Diluncurkan pada bulan Agustus 2011, layanan ini menyediakan data mengenai transaksi terkini, blok yang ditambang diblokir bitcoin, grafik pada ekonomi bitcoin, statistik dan sumber daya untuk pengembang. (Ini kata mbah Wikipedia).

Itulah sedikit informasi buat kamu tentang wallet Blockchain. Pasti kalian bertanya, gimana sih buat akun wallet di Blockchain? Nah pada kali ini saya akan membagikannya kepada kalian. Yuk di simak!


Cara Mendaftar di Blockchain
Sebelum mendaftar & menggunakan Blockchain, persiapkan terlebih dahulu alat-alat perangnya seperti HP, Laptop/PC, koneksi internet, Email Valid (aktif). Kalo udah disiapin, yuk langsung aja ke tutorialnya, berikut caranya : 


1. Cara Mendaftar
- Silahkan kamu ke situs Blockchain untuk melakukan pendaftaran. Setelah itu kamu dibawa ke halaman utama Blockchain. Lalu pilih menu navigasi yang terletak di pojok kanan atas lalu pilih "
Get a Free Wallet"

- Lengkapi formulir yang berisi Email dan Kata Sandi, kemudian centang tulisan : Saya telah membaca dan setuju syarat layananKemudian klik "Lanjutkan"

- Maka kamu akan otomatis masuk ke Dashboard Blockchain, langkah berikutnya adalah kamu harus buka Email yang kamu daftarkan tadi lalu klik link aktivasi akun yang dikirimkan oleh tim Blockchain.
Nah sampe disini, kamu berhasil membuat akun wallet di Blockchain. Jika ingin Login masukkan kembali Email dan Kata Sandi yang barusan kamu buat tadi. 


2. Cara Menggunakan Blockchain

Monggo langsung disimak aja cara menggunakan Blockchain. Ketika kamu Login maka kamu akan menemukan tulisan seperti dibawah ini : 

Gambar diatas berguna untuk mengirim ataupun menerima Bitcoin atau Coin Cryptocurrency lainnya.

#Kirim
Ketika kamu mengklik tulisan "Kirim" maka kamu akan diminta untuk mengirim Coin Cryptocurrency lalu pilih jenis Coin apa yang ingin kamu kirimkan (contoh Doge,Bitcoin,Litecoin,Ethereum), kemudian isi alamat wallet si penerima Coin tersebut, jumlah yang ingin kamu kirimkan, dan deskripsi/pesan kepada si penerima.

#
Terima
Ketika kamu mengklik tulisan "Terima" maka akan diberikan beberapa jenis Coin, alamat wallet kamu, dan QR Code. Apa itu QR Code?
Kode QR atau biasa dikenal dengan istilah QR Code adalah bentuk evolusi kode batang dari satu dimensi menjadi dua dimensi. Penggunaan kode QR sudah sangat lazim di Jepang Hal ini dikarenakan kemampuannya menyimpan data yang lebih besar daripada kode batang sehingga mampu mengkodekan informasi dalam bahasa Jepang sebab dapat menampung huruf kanji. Kode QR telah mendapatkan standardisasi internasional dan standardisasi dari Jepang berupa ISO/IEC18004 dan JIS-X-0510 dasasan telah digunakan secara luas melalui ponsel di Jepang (Ini kata Mbah Wikipedia)

Silahkan kamu gunakan QR Code untuk menerima atau mengirim Coin Cryptocurrency dengan cara yang cepat.

Kamu juga bisa menukarkan (Exchange) caranya : Klik menu navigasi -> Klik Exchange -> Lalu tentukan jumlah Coin yang ingin ditukar. Untuk penukaran tersebut sudah ada jumlah minimumnya.
Nahh, mungkin itu bermanfaat bagi kamu pemula yang ingin mencari Coin Cryptocurrency tapi bingung hasilnya mau ditaruh dimana. Sekian dari saya, sampai jumpa di artikel selanjutnya ya.. 

Post a Comment for "Cara Mendaftar di Blockhain"