Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Menjaga Kesehatan Tubuh Setelah Seharian Bekerja


Rata-rata, sekitar lima hari dan delapan jam bekerja di depan komputer, pada suatu saat bisa membuat tubuh seseorang menjadi sangat letih, dan dampaknya mulai dari mata lelah, sindrom kekakuan pada leher, ataupun gejala tipes karena terlalu lelah dalam menjalanai hari dengan pekerjaan yang menumpuk.Berikut ini ada beberapa tips untuk menjaga kesehatan dan stamina pada saat bekerja .
Pertama-tama, cobalah minum air putih yang cukup, sehari kira-kira 8-10 gelas supaya terhindar dari dehidrasi.Selain itu makan siang yang sehat baik dari cara penyajian maupun jumlahnya sangat penting untuk melakukan diet dan menjaga kesehatan.Makan siang yang sehat dan porsi yang sesuai sangat berkaitan, karena seharian bekerja dan duduk di depan komputer tidak terlalu banyak membakar kalori. Seringkali bukan berasal dari makan siang yang tidak sehat melainkan tidak banyak melakukan kegiatan yang dapat membakar kalori, inilah yang membuat gemuk.
Sourve : Pixabay.com

Salah satu faktor penting untuk menjaga kesehatan dan stamina seseorang adalah dengan berolahraga.Caranya adalah jalan-jalan pada saat break makan siang, selain membakar kalori, juga meredakan stress dan penyegaran sesaat setelah bekerja.Penting juga untuk menghindari kepenatan, dimana proyek yang harus selesai tepat waktu, terlalu fokus pada pekerjaan juga bisa menurunkan kekebalan tubuh, namun ini biasanya tidak disadari sampai pada suatu saat stress meningkat dan akan merusak mood atau perasaan kita dan persahabatan. Ini merupakan contoh stress lain biasanya disebut juga dengan kelelahan yang berpengaruh pada sistem kekebalan tubuh, susah tidur, dan sulit untuk berkonsentrasi.
Tips yang paling disenangi untuk menjaga kesehatan kerja adalah dengan berlibur, berlibur sangat penting untuk dilakukan, tentunya akan mengembalikan stamina sepertinya baru mengganti baterai pada tubuh. Liburan akan membantu melepaskan stress dan melepaskan lelah terutama pada saat tidak sepaham dengan atasan, teman kerja ataupun dengan tenggat waktu proyek-proyekmu.
Keyboard, Mouse, dan telephone merupakan salah satu tempat bakteri dan virus berada dan dapat membuat seseorang sakit. Maka bersihkanlah, menurut Science Daily,100th General Meeting of the American Society for Microbiology, virus dapat bertahan lebih dari beberapa jam, bahkan berhari-hari dan menempel pada permukaan suatu benda. Pada permukaan telephone dapat dijumpai virus diare yang dapat menular secara cepat apabila telephone tersebut digunakan beramai-ramai.
Pada intinya adalah untuk menjaga kesehatan adalah kesadaran diri. Kenali diri dan batas kemampuan untuk melakukan pekerjaan. Tahu kapan harus istirahat, kapan harus melakukan liburan, dan juga berolahraga untuk menjaga kesehatan jasmani maupun rohanimu di tempat kerja dan juga di rumah



Post a Comment for "Menjaga Kesehatan Tubuh Setelah Seharian Bekerja"